Diberdayakan oleh Blogger.

Search

Senin, 09 September 2013

Legenda Everton: Fellaini Tidak akan Berkembang di United


Howard Kendall. (Foto: Ist)
Howard Kendall. (Foto: Ist)
 – MEDAN_Kepindahan Maroane Fellaini menuju Manchester United ditanggapi sinis oleh legenda Everton, Howard Kendall. Meski dibanderol dengan nilai sekira 27,5 juta pounds, Howard tetap menilai pemain internasional Belgia itu tidak akan berkembang di Old Trafford.

Howard juga beranggapan bahwa stok lini tengah yang dimiliki United saat ini bisa membuat David Moyes kesulitan untuk memainkan pemain. Saat ini, lini tengah Setan Merah memang masih cukup dan rata-rata usia juga seimbang antara senior dan junior.

“Moyes menginginkan dia (Fellaini) dan mendapatkan dia tapi saya tidak berpikir dia akan meninggalkan Manchester United,” jelas Kendall seperti dilansir Daily Star, Senin (9/9/2013).

“Kita mulai dengan pertanyaan, di mana Anda akan memainkan dia? David berbicara tentang fleksibilitas, dia bisa bermain di lini tengah dari striker atau di depan dari empat bek. Tetapi, jika Anda membeli seorang pemain, Anda menempatkannya di mana Anda ingin dia bermain dan saya tidak punya petunjuk posisi terbaik dia,” lanjut Kendall.

Meski mengeluarkan nada sinis, Kendall tetap memuji transfer Everton. Hal itu merupakan transfer yang cukup besar saat bursa transfer pemain musim panas lalu.

“Saya menghargai anak itu (Fellaini). Dia di datang karena ukuran tubuhnya dan berbahaya saat set piece. Saya akan sepakat dengan Everton dalam transfer itu,” tandas pria 67 tahun itu

0 komentar:

Posting Komentar